Info Mobil Hyundai, Makassar – PT Hyundai Motor Indonesia berjanji mentenarkan produknya ke seluruh Indonesia. Janji itu dipenuhi dengan merilis 3 mobil barunya di Makassar yakni Hyundai H-1, Hyundai Tucson, dan Hyundai Grand i10.
Acara perilisan tiga mobil baru ini dilakukan di Trans Studio Makassar. Perilisan ini dihadiri oleh Presiden Direktur PT Hyundai Motor Indonesia Mukiat Sutikno dan Yoyok Sucahyo perwakilan dari Gowa Dinasti Motor selaku distributor Hyundai di Sulawesi dan Indonesia Bagian Timur.
"Kami menawarkan pada konsumen Hyundai kenyamanan dan keamanan berkendara, layaknya mobil Eropa, ketiga varian baru ini didesain Thomas Buerkle, bekas desainer BMW, kami tidak memberikan diskon seperti produk lain, karena ada harga ada kualitas," tutur Mukiat.
Mukiat menambahkan “ Ketiga mobil ini diluncurkan terlebih dahulu di Jakarta pada April dan Juni, lalu hari ini (Kamis, 7/8/2014) kami meluncurkan ketiga mobil baru ini di Makassar sebagai acuan pertumbuhan ekonomi dibagian Indonesia Timur.
Sementara menurut Yoyok, pihaknya menargetkan sebanyak 60 unit akan terjual setiap bulannya. Pihaknya juga akan memantapkan penjualan di kota-kota lainnya selain Makassar, yakni Palu dan Manado.
Khusus untuk Hyundai Tucson, yoyok mengatakan” Hyundai Tucson merupakan salah satu mobil andalan kita, dengan jenis crossover mobil ini sangat cocok untuk jalanan di Sulawesi dan Indonesia bagian timur “.
Hyundai Tucson sendiri adalah mobil jenis crossover yang didukung tenaga 2.2L dual teknologi D-CVVT DOHC. Dengan mesin tersebut mobil ini dapat mengeluarkan daya maksimum sebesar 6200 rpm dan torsi maksimum yang mencapai 4600 rpm. Mobil ini dilengkapi dengan sistem transmisi 6 percepatan.
Untuk pasar otomotif Makassar, Harga Mobil Hyundai dibandrol tidak jauh berbeda dengan harga yang ada di Jakarta. Harga Hyundai Grand i10 berada dikisaran harga Rp 165 juta sampai Rp 207 juta, Harga Hyundai Tucson Terbaru Rp 395 juta hingga Rp 427 juta, dna Hyundai H1 dengan harga Rp 544 juta.
0 komentar:
Posting Komentar